Skip to content

Jelajahi Keindahan
Desa Wisata Sidan

Desa Wisata Sidan, Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Tentang Kami

Desa Wisata Sidan

#SidanTraditionalBalineseVillageTourism

Desa Sidan, desa ujung gianyar yang berbatasan langsung dengan kabupaten bangli yang menawarkan pesona wisata yang tak terlupakan. Desa ini telah ditetapkan sebagai desa wisata rintisan dengan berbagai potensi wisata, mulai dari keindahan alam, kekayaan budaya, hingga kreativitas buatan tangan..

Desa Sidan memiliki beragam potensi wisata yang mencakup peninggalan sejarah, sumber daya alam, dan sumber daya manusia. Potensi wisata peninggalan sejarah meliputi Subak Kwalonan, Pura Bukit Telaga, Penglukatan Pura Lumbung, Puri Sidan, Pura Dalem Sidan, dan Penglukatan Tirta Mpul.

Desa ini juga memiliki potensi sumber daya manusia yang melibatkan pelaku dan praktisi pariwisata, seperti pemandu wisata dan pekerja di sektor perhotelan. Fasilitas pendukung homestay, unit-unit usaha pariwisata, kelompok seni dan budaya yang tergabung dalam paguyuban di masing-masing banjar menjadi bagian integral dari potensi manusia yang mendukung perkembangan pariwisata di Desa Sidan.

Destinasi Wisata di Desa Sidan

Penglukatan Pura Campuhan

Penglukatan Pura Campuhan di percayai oleh masyarakat sebagai alternatif pengobatan.

Puri Sidan

Puri Sidan, tempat istana raja yang sampai saat ini masih berdiri kokoh sampai sekarang dari abad ke 18 yang masih dijaga oleh keluarga kerajaan.

Kisidan Eco Hills

Kissidan Eco Hill merupakan destinasi tempat wisata alam dan tempat edukasi pertanian organik, yang berada di Desa Sidan.

Pengalaman dari mereka yang pernah

ke Desa Wisata Sidan

Ashish Daga
Ashish Daga
Local Guide
Read More
Pemandangan yg bagus semakin lengkap dengan adanya restoran, swing dan ruang meeting indior
Bryan Martin
Bryan Martin
Local Guide
Read More
pemandangannya bagus,makanannya enak2 semua,staffnya ramah semua,apalagi swingnya sudah dibuka patut dicoba,cocok untuk ber keluarga
Tricia mary Lee
Tricia mary Lee
New Zealand
Read More
Beau temple qui gagnerait à être entretenu.
Previous
Next

Galeri Aktivitas Wisata

Abadikan setiap momen indah di Desa Wisata Sidan dengan berfoto, jadikan kenangan tak terlupakan dari petualangan Anda